Inforohil.com, Balai Jaya – Untuk mengantisipasi penularan covid-19, Babinsa Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil melakukan Traccing dan testing terhadap kontak erat pasien terkonfirmasi positif.
Kegiatan itu dilaksanakan oleh Sertu Eris bersama dengan Nakes dan Bhabinkamtibmas di Kepenghuluan Pasir Putih Barat Kecamatan Balai Jaya Kabupaten Rokan Hilir, Selasa (10/08/2021).
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa mengatakan mengatakan, giat itu untuk memastikan apakah masyarakat terpapar covid-19 atau tidak.
“Apabila hasilnya positif, disarankan untuk isolasi mandiri, istirahat di rumah, jaga imun dengan berolahraga ringan, berjemur di pagi hari dan makan makanan bergizi,” ungkap Danramil.
Namun apabila hasilnya negatif, masyarakat juga diminta untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.
“Terutama masker, itu yang paling utama. Setidaknya dapat meminimalisir penularan, serta hindari kerumunan,” tandasnya. (iloeng)