Inforohil.com, Pekaitan – Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia memberikan dampak yang sangat besar kepada masyarakat khususnya terhadap perekonomian, pendapatan dan penghasilan masyarakat menurun sehingga menambah angka kemiskinan di Indonesia.
Berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah untuk memulihkan kembali perekonomian Indonesia diantaranya dari sektor pertanian dan UMKM.
Dalam program TMMD ke-111 tahun 2021, Kodim 0321/Rohil mengajak masyarakat Kabupaten Rohil khususnya di Kepenghuluan Suak Temengung Kecamatan Pekaitan untuk melaksanakan bercocok tanam memanfaatkan setiap pekarangan dan lahan yang ada termasuk bertani dengan cara tumpang sari.
Kegiatan tersebut masuk kedalam program sasaran non fisik TMMD ke-111 Kodim 0321/Rohil tahun 2021, dalam pelaksanaannya, TNI bersama dengan Dinas Pertanian Rohil memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada para petani mulai saat pengolahan lahan hingga panen.
“Kami mengajak masyarakat khususnya di Kepenghuluan Suak Temenggung ini untuk bercocok tanam dengan cara tumpang sari memanfaatkan lahan tanaman kelapa sawit yang masih kecil untuk mendukung program ketahanan pangan,” kata Dandim 0321 Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi melalui Wadanramil 01/Bangko Kapten Inf Tayung.
Wadanramil menerangkan, bercocok tanam dengan sistem tumpang sari tentunya dapat dilakukan masyarakat untuk menambah perekonomian. Apalagi katanya, dimasa pandemi covid-19 yang terus melanda hingga saat ini.
Sementara itu, warga kepenghuluan Suak Tumenggung sangat antusias menyambut program TMMD ke 111 yang dilaksanakan Kodim 0321 Rohil ini. (rilis)