Inforohil.com, Bangko- Komitmen Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Pemkab Rohil) dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup di sekolah mendapatkan apresiasi berupa penghargaan tingkat nasional dari Pusat.
Tahun 2015 kemaren, Rohil meraih tiga penghargaan sekaligus dibidang lingkungan. Diantaranya, tujuh dari 11 sekolah di Rohil dapat penghargaan adiwiyata, beberapa kecamatan mendapat penghargaan Program Kampung Iklim (Proglim) dan PPL teladan.
Dapatnya tiga penghargaan sekaligus ini diketahui saat penerima adiwiyata, Proklim dan PPL teladan menemui Plt Sekda Rohil Surya Arfan, Jumat (8/1/16) di kantor bupati yang datang melaporkan prestasi yang mereka raih ditingkat nasional.
Turut hadir dalam acara itu, sejumlah kepala sekolah penerima adiwiyata, ketua kelompok tani dan nelayan (KTNA) Alkahfi sutikno, Tomiri sebagai PPL Teladan dan didampingi Kepala Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (Bapedal) Sukma Alfalah.
Menurut Surya Arfan, dengan adanya penghargaan ini tentunya dapat mengharumkan nama baik Rohil dikancah Nasional. Hal ini tentunya dapat dijadikan motovasi bagi yang mendapat penghargaan maupun masyarakat Rohil serta pemerintah kabupaten.
“Artinya dengan keberhasilan adiwiyata beberapa sekolah ini, dapat diikuti oleh sekolah lain,” jelas Plt Sekda Rohil itu saat dikonfirmasi wartawan.
Dia mengrapakan kedepan melalui program Bapedal ini agar sekolah lain dapat mandiri melakukan hal yang sama dalam memelihara lingkungan hidup.
Lanjut Surya Arfan, demikian juga halnya dengan Proklim. Dimana tahun lalu diraih Kecamatan Mukti Jaya, sekarang sudah berkembang di Kecamatan Bagan Sinembah. Diharapkan, hal ini juga berkembang dikecamatan lainnya.
Begitu juga dengan PPL. Diharapkan juga dengan yang mendapat penghargaan sekarang ini agar ada PPL teladan laiinya di Rohil. “Baik itu PPL di pertanian, perkebunan, perikan dan lainnya diharapkan dapat melakukan dedikasi serta pengabdian yang tulus dalam rangka mensejahtrakan masyarakat Rokan Hilir,” tandasnya. (syawal)