Inforohil.com, Bagan Batu – Untuk mensukseskan Pilkada serentak khususnya Pilkada Rohil tahun 2020, Kapolsek Bagan Sinembah AKP Indra Lukman Prabowo SH SIK pimpin apel penanganan Pilkada, di halaman Mapolsek Bagan Sinembah, Senin (07/12/2020) pagi.
Selain personil Polsek Bagan Sinembah, apel tersebut juga dilaksanakan para personil BKO Polda Riau yang bertugas untuk melakukan pengamanan di TPS khususnya di wilayah hukum Polsek Bagan Sinembah.
Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kapolsek Bagan Sinembah AKP Indra Lukman Prabowo SH SIK menyampaikan kepada peserta Apel agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Setiap anggota Polri yang ditugaskan melaksanakan Pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Rohil di Wilkum Polsek Bagan Sinembah agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” demikian disampaikan Kapolsek.
Ditambahkan Kapolsek, petugas Polri juga wajib menjadi Agen penegakan Protokol Kesehatan di setiap TPS dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan Adaptasi Kebiasaan Baru.
“Mulai dari wajib memakai masker, mencuci tangan pakai air mengalir dengan sabun dan menjaga jarak pada saat pelaksanaan pencoblosan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Rohil,” pesan Indra.
Dan melalui media ini, Kapolsek juga mengajak masyarakat khususnya Wilkum Polsek Bagan Sinembah untuk ikut serta berpartisipasi dan mensukseskan pelaksanaan Pilkada 9 Desember nanti dengan menggunakan hak pilihnya di TPS yang telah disediakan di setiap desa.
“Menjelang pelaksanaan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Rohil kami juga mengimbau kepada masyarakat agar menolak dan lawan Money Politik, serta jangan mudah terprovokasi oleh isu Sara dan ujaran kebencian, dan kita semua wajib menjaga kesatuan dan persatuan guna terciptanya situasi yang aman, sejuk, kondusif,” ujar Kapolsek. (iloeng)