Inforohil.com, Bangko Pusako – Beberapa masyarakat miskin penerima jatah Beras Miskin (Raskin) di Kepenghuluan Bangko Permata Kecamatan Bangko Pusako merasa kecewa karena saat pengambilan Raskin diminta biaya tambahan oleh pihak RT.
Pembagian jatah Raskin yang berlangsung Kamis (2x/4) kemarin di masing-masing RT di Kepenghuluan Bangko Permata dikenakan biaya ongkos kirim (Ongkir) . Masing-masing masyarakatnya miskin dimintai ongkir sebesar Rp 1000 perkilogramnya.
“Setahu kami didesa lain itu gratis, gak ada biaya tambahan apapun,” ujar salah seorang ibu penerima Raskin kepada Inforohil.com, Jumat (29/4/16).
Dia menjelaskan, pihak RT meminta kepada masyarakat dengan alasan biaya pengambilan dari kantor kepenghuluan menuju rumah RT masing-masing. Tapi anehnya, tidak semua RT di kepenghuluan itu memunta ongkir.
“Masa jatah orang miskinpun mau dipajak juga. Tega kali lah orang kepenghuluan itu,” kesalnya.
Terpisah, saat dikonfirmasi melalui selulernya, Penghulu Bangko Permata Ridwan Lukman mengaku tidak ada membuat aturan seperti itu. Dengan tegas dikatakannya, dia tidak pernah menyuruh pihak RT untuk melakukan hal itu.
“Jangan membuat fitnah. Kalau memang ada, coba bawa orang dan RT nya kekantor. Kalau ada lakukan pembayaran dan menerima uangnya, kita laporkan ke polisi,” tandasnya. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks