Tersangka dan barang bukti saat diamankan di Mapolsek Bagan Sinembah, Rabu (23/12) kemarin. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Sur alias Gojek alias Kojek (52) pelaku penyalahgunaan Narkotika jenis sabu ini tak berkutik saat dibekuk Polisi. Kepada petugas ia juga mengakui Narkotika jenis sabu itu miliknya untuk dijual kembali.
Berdasarkan data yang dirangkum, Kamis (24/12/2020) di Mapolsek Bagan Sinembah Polres Rokan Hilir menyebutkan bahwa dari penangkapan terhadap tersangka, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 bungkus plastik Asoy warna putih yang di dalamnya terdapat plastik bening ukuran sedang berisikan 17 bungkus plastik bening berisikan diduga Narkotika jenis sabu-sabu.
Selain itu juga 1 unit sepedamotor Revo warna hitam, 1 unit Handphone Nokia, 3 buah pipet terbuat dari plastik, 1 buah sendok terbuat dari plastik, 1 buah kaca Pirex, 1 unit timbangan digital warna hitam, 1 buah tas pinggang warna hitam.
1 bungkus plastik bening besar bertuliskan Klip yang berisikan 50 bungkus plastik bening kosong, 20 bungkus plastik bening kosong dan 1 buah gunting serta 1 buah pisau Cutter.
Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kapolsek Bagan Sinembah AKP Indra Lukman Prabowo SH SIK didampingi Plh Kanit Reskrim IPDA YU Sormin SH membenarkan penangkapan terhadap tersangka tersebut.
Dijelaskannya, penangkapan terhadap tersangka Sur alias Gojek itu bermula pada Rabu (23/12) sekira pukul 16.00 wib, tim opsnal yang dipimpin IPDA K Saragi bersama rekannya Bripka Dedy Candra dan Heru Susanto mendapat informasi dari masyarakat yang dapat dipercaya bahwa di rumah tersangka di Sido Rukun Kepenghuluan Bahtera Makmur sering terjadi transaksi jual beli Narkotika jenis sabu.
Selanjutnya Tim opsnal melaporkan informasi tersebut kepadanya dan kemudian diperintahkan untuk melakukan penyelidikan tentang kebenaran informasi tersebut.
“Setibanya di TKP sekira pukul 17.00 wib, tim opsnal melihat ada seorang laki-laki sesuai dengan ciri-ciri yang diperoleh, keluar dari rumah hendak pergi dengan mengendarai sepedamotor diduga membawa Narkotika jenis sabu,” ungkap Indra.
Melihat demikian, lanjutnya lagi, tim opsnal langsung mengamankan tersangka yang mengaku bernama Sur alias Gojek. Dan pada saat dilakukan penggeledahan badan serta di dalam jok sepedamotor ditemukan 1 bungkus putih yang fi dalamnya terdapat 1 bungkus plastik bening sedang berisikan 17 paket diduga Narkotika jenis sabu serta barang bukti lainnya seperti tersebut diatas.
Selanjutnya tim opsnal melakukan penggeledahan di dalam rumah yang disaksikan oleh ketua RT setempat dan ditemukan barang bukti lainnya yakni 1 buah tas pinggang yang di dalamnya terdapat satu timbangan digital, dan barang bukti lainnya.
“Dari interogasi awal, tersangka mengakui bahwa barang bukti Narkotika tersebut miliknya untuk dijual atau diedarkan. Terhadap tersangka Sur alias Gojek kemudian dibawa dan diamankan di Mapolsek Bagan Sinembah guna proses lebih lanjut,” tandasnya. (iloeng)