Inforohil.com, Pekanbaru-Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar kembali mewanti-wanti kader PKB se-Riau untuk memenangkan Lukman Edy (LE) sebagai Gubernur Riau. Penegasan ini disampaikan pria yang biasa disapa Cak Imin ini dihadapan sejumlah kader PKB di Pekanbaru, Sabtu (24/2/2018).
“Pilgub Riau tahun ini, adalah kewajiban kader PKB untuk memenangkan Lukman Edy sebagai Gubernur Riau,” begitu cakap Cak Imin di Pondok Pesantren Nurul Huda Al Islami Pekanbaru.
Kata Cak Imin, kemenangan LE di Pilgub Riau 2018 membawa implikasi positif bagi kerja politik PKB di Pemilu 2019.
“LE Gubernur Riau, PKB bisa menang di Pemilu 2019,” singkat Cak Imin yang digadang-gadangkan sebagai Calon Wakil Presiden RI ini.
Sementara itu, Sekretaris DPW PKB Riau Ade Agus Hartanto mengatakan bahwa instruksi Cak Imin itu merupakan harga mati bagi PKB Riau. Bahkan, PKB Riau akan menerapkan sanksi tegas kepada kader PKB yang mbalelo atas intruksi Cak Imin tersebut.
“Bagi kader yang tak menjalankan instruksi Ketum Cak Imin, akan kita sanksi bahkan sampai pemecatan,” tegas anggota DPRD Riau dari dapil Inhu-Kuansing ini. ***
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks