Inforohil.com, Bagansiapiapi – Pemerintah Kabuaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menggelar rapat orientasi percepatan pelaksanaan APBD 2018 di ruang rapat Sekda lantai III Kantor Bupati, Selasa (3/4).
Rapat tersebut dipimpin langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rohil Drs H Surya Arfan Msi. Turut hadir Asisten II, Kepala Bapeda, Kepala BPKAD beserta staf, Kadispenda, Kadis PUTR dan beberapa Kepala Bagian dilingkungan Setda Rohil.
Surya Arfan menjelaskan, dalam rapat itu membahas kendala-kendala yang dihadapi masing-masing operasional perangkat daerah (OPD) dalam merealisasikan penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2018 hingga memasuki bulan keempat ini sehingha bisa dipercepat pelaksanaannya.
Baca juga: Sekda Rohil: Semua Hutang Pemkab Akan Dibayar Pertengahan April
Ditegaskan Sekda, dalam penggunaan APBD 2018 ini, Pemkab Rohil akan mengutamakan pembayaran tunda bayar tahun 2016-2017. Hal itu dilakukan agar Pemkab Rohil tidak lagi memiliki hutang piutang.
“Ya kita akan utamakan pembayaran hutang dengan pihak ketiga tahun 2016-2017,” kata Surya.
Rapat tersebut dimaksudkan untuk memantapkan dan mengsingkronkan beban anggaran dan kondisi keuangan yang disesuaikan dengan asumsi APBD Kabupaten Rohil 2018 ini. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks