Inforohil.com, Bagan Batu – Maraknya peredaran Narkotika jenis sabu-sabu tak luput disalahgunakan pelajar baik tingkat SMP ataupun tingkat SMA. Untuk itu, warga minta pihak-pihak terkait seperti Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNN) Riau atau BNNK Rohil melakukan tes urine di sekolah-sekolah di kabupaten Rokan Hilir, khususnya di kecamatan Bagan Sinembah.
“Tidak bisa dipungkiri, pelajar SMP maupun SMA diduga menggunakan narkoba jenis Sabu-sabu tersebut, kami para orangtua murid sangat berharap pihak BNN atau kepolisian melakukan tes urine di sekolah-sekolah,” ujar salah satu orangtua murid di Bagan Batu, Parmin kepada Inforohil.com, Senin (22/10).
Selain para pelajar, lanjutnya, kalangan umum atau para karyawan-karyawan perusahan juga seharusnya juga turut dilakukan tes urine. “Misalnya dikalangan remaja, dilakukan tes urine disetiap desa, karena remaja-remaja inilah penerus generasi bangsa kita, kalau sudah bobrok, mau dibawa kemana bangsa Indonesia ini,” tandasnya.
Dari narasumber yang pernah memberikan pengakuan kepada Inforohil.com pernah menyebutkan, selain anak-anak sekolah, anak-anak yang sudah putus sekolah juga menggunakan barang laknat tersebut. Bahkan kerap menjual atau menggadaikan barang-barang dari rumah berbagai macam untuk ditukarkan narkoba. “Piring, gelas entah apa-apa saja dijual anaknya si S dan kawannya untuk beli Narkoba, ini saya saksikan sendiri oleh mata kepala saya,” ujar sumber kepada Inforohil.com yang namanya enggan disebutkan.
Aksi pencurian yang juga sering terjadi, sebut sumber lainnya, merupakan efek lain dari kecanduan narkoba. Yang mana, barang hasil curian dijual hanya demi mendapatkan barang laknat tersebut. “Mengerikan lah pokoknya, awal-awalnya memang punya orangtua, lama-lama punya tetangga dekat, sampai ke kampung lain pun disikat barang orang untuk bisa membeli Narkoba,” duga sumber lainnya. (iloeng)
Ilustrasi : magnetberita.com
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks