Tim Sumber bersama Kapolsek Simpang Kanan saat berbagi ke kediaman Pak Kusnan. |
Inforohil.com, Simpang Kanan – Solidaritas Umat Berbagi (sumber) yang merupakan penggerak sosial kembali berbagi dengan cara membantu modal usaha untuk keluarga kurang mampu. Kali ini bersama Kapolsek ‘ganteng’ Simpang Kanan Iptu Boy Setiawan S.Ap di kepenghuluan Bagan Nibung, kecamatan Simpang Kanan, Kamis (3/1/19) kemarin.
Kedatangan Tim Sumber bersama Kapolsek dan jajaran bergerak ke rumah bapak Kusnan warga kurang mampu yang ingin berjualan bakso bakar, dengan menggunakan Mobil patroli untuk membawa Stelling bakso bakar yang akan diserahkan.
Suherman M.Ks selaku penggagas sumber mengatakan bahwa, kegiatan ini adalah rutinitas yang dilakukan Sumber untuk membantu warga miskin agar bisa berjuang dari garis kemiskinan. Dengan diberikannya modal usaha, kata Suherman kiranya dapat merubah pola pikir masyakrat kurang mampu untuk berjualan dan merubah kehidupan jadi lebih baik lagi.
“Sumber sebagai penggerak gerakan sosial Rokan Hilir akan terus bersinergi dengan pihak manapun agar masyakrat kurang mampu mendapat pendampingan dan arahan agar bisa berjuang hidup jadi lebih baik lagi,” kata Superman.
Dalam kesempatan ini Kapolsek Simpang Kanan Iptu Boy Setiawan mengatakan bahwa, patut diapresiasi apa yang dilakukan sumber dan Polsek Simpang Kanan beserta Bhabinkamtibmas siap bersinergi untuk menjadi pelayanan umat.
“Kita dari polsek Simpang Kanan akan terus bersinergi dengan tim Sumber agar jurang kemiskinan yang dialami oleh warga kurang mampu dapat teratasi dengan adanya bantuan modal usaha seperti ini,” ujar Kapolsek. (rilis)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks