Bupati Rohil H Suyatno Amp saat memberikan cinderamata kepada tokoh pelaku sejarah berdirinya Kecamatan Bagan Sinembah Raya, H Fuad Ahmad, H Syahnan Yahya, Zulfikar SAg dan H Abdullah. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno Amp hadir dalam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Bagan Sinembah Raya (Basira) ke 5 tahun 2019, Senin (18/11/2019).
Upacara peringatan HUT Basira yang dimulai sejak pukul 10.00 wib itu dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Bagan Sinembah Raya di jalan lintas Bagan Batu – Bortrem, Kepenghuluan Makmur Jaya. Senin (18/11/2019).
Bertindak sebagai inspektur upacara (Irup) adalah Bupati Rohil H Suyatno Amp dan selaku komandan upacara oleh Edy Saputra S.Pdi dan perwira upacara Pelda G Damanik.
Acara itu juga dihadiri oleh ketua DPRD Rohil Maston Saragih beserta wakilnya H Abdullah serta para anggota, Camat Basira Hadiono SH, Camat Bagan Sinembah Sakinah SSTP Msi, Camat Balai Jaya Samsuhir S.Pd, Kapolsek Bagan Sinembah Kompol H Asmar dan para kepala Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Kabupaten Rokan Hilir, para tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Bupati dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada para tamu dan undangan serta mengucapkan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan hidayah Nya kepada kita semua sehingga dapat menghadiri upacara ini dalam rangka memperingati hari jadi Kecamatan Basira yang ke 5 tahun 2019.
“Saya atas nama pribadi dan pemerintahan Rohil mengucapkan selamat atas hari jadi Kecamatan Basira yang ke 5,” ucap Suyatno.
Bupati juga mengatakan bahwa dengan momen HUT Kecamatan Basira ini perlu ditingkatkan lagi pembangunan, baik secara fisik maupun non fisik dan yang paling diutamakan adalah sektor umum seperti jalan utama kecamatan, jalan-jalan desa serta gedung-gedung sekolah.
Untuk mewujudkan hal itu, kata bupati perlu dilakukan duduk bersama dengan DPRD khususnya Dapil IV meliputi Kecamatan Basira, Bagan Sinembah dan Balai Jaya.
Dimana kata bupati lagi, ketua DPRD Rohil Maston Saragih dan dua wakilnya merupakan pilihan masyarakat tiga kecamatan ini, tentunya dengan berkoordinasi pembangunan di tiga kecamatan ini akan terlaksana dengan baik.
Dan bahkan, pada tahun 2019 ini, lanjut Suyatno, pembangunan infrastruktur di tiga kecamatan termasuk Basira saat ini sedang berlangsung seperti Hotmix jalan lintas dari Kecamatan Simpang Kanan menuju Bagan Sinembah Raya sedang dalam pengerjaan dengan anggaran bekisar 9 Miliyar Rupiah lebih.
“Begitu juga di Kepenghuluan Bagan Sinembah Timur, Sukajadi Jaya, dan lain sebagainya yang saat ini sedang berlangsung. Artinya, setiap tahun pembangunan di tiga kecamatan ini terus dilakukan,” kata bupati.
Dalam kesempatan itu bupati juga mengucapkan terimakasih kepada Camat Basira Hadiono beserta jajaran dan seluruh masyarakat Basira atas kerja kerasnya dalam melaksanakan peringatan hari jadi tersebut.
“Saya juga mengucapkan trima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak camat, bapak sekcam dan seluruh masyarakat Basira yang telah berusaha keras sehingga acara ini bisa terlaksana,” uajrnya.
Sebelumnya, ketua MUI Basira H Zulfikar SAg membacakan sejarah singkat berdirinya Kecamatan Bagan Sinembah Raya. Dimana sebelumnya merupakan satu kesatuan dari kecamatan induk, Bagan Sinembah dan berdasarkan Perda tahun 2014 tentang pemekaran kecamatan, maka Basira secara resmi menjadi kecamatan sendiri tepatnya pada 18 November 2014.
Pantauan wartawan di lokasi, upacara HUT Basira itu juga dihadiri para Babinsa sebagai peserta upacara, selain itu dari pihak kepolisian Polsek Bagan Sinembah, OKP, ASN di lingkungan kantor camat, siswa-siswi mulai dari SD hingga SMA.
Pada kesempatan itu Bupati menyerahkan cinderamata kepada para tokoh pemekeran Kecamatan Basira yang hadir pada kesempatan itu diantaranya H Fuad Ahmad, Zulfikar SAg, H Abdullah dan H Syahnan Yahya.
Dan pada kesempatan itu juga dilakukan pengukuhan Ketua Majelis Pembimbing Gugus depan (Mabigus) Kwaran Basira oleh Sekda Rohil Drs Surya Arfan selaku ketua Kwarcab Rohil. Yang selanjutnya bupati meninjau stand produk UKM kepenghuluan. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks