Inforohil.com, Tanjung Medan – Guna mendukung program ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah desa binaan, Babinsa Koramil 0321-06/Perwakilan Tanjung Medan melakukan pendampingan kepada petani.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Serda Suratman itu dilaksanakan di kebun Terong milik warga, Anto dengan luas 2 rante di Kepenghuluan Tanjung Medan Kecamatan Tanjung Medan Kabupaten Rokan Hilir, Senin (20/11/2023) siang.
Danramil 0321-06/Perwakilan Tanjung Medan Kapten Inf Ujang Zakharimansyah membenarkan kegiatan pendampingan Hanpangan tersebut.
Dimana, kegiatan pendampingan itu bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat serta untuk mengetahui apa yang menjadi kendala para petani.
“Dengan melakukan pendampingan, Babinsa dapat mengetahui apa yang menjadi kekurangan, keluhan para petani sehingga dapat memberikan solusi,” pungkasnya. (rilis)