Polres Rohil saat menggelar press release pengungkapan perampokan mobil, ganjal ATM dan Sajam, Jumat (01/06).
Inforohil.com, Ujung Tanjung – Polres Rokan Hilir patut mendapat apresiasi di Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 76. Pasalnya, beberapa hari yang lalu berhasil mengungkap tindak pidana pencurian dengan kekerasan (Curas).
Kawanan perampok truk Coltdiesel itu pun berhasil dibekuk petugas hanya dalam hitungan jam dengan dibantu Polres Rokan Hulu.
Hal itu diungkapkan Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK dalam press release yang digelar di Aula Humas, Ujung Tanjung Kelurahan Banjar XII Kecamatan Tanah Putih bertepatan dihari ulang tahun Bhayangkara ke 76, Jumat (01/07/2022) pagi.
Pada kesempatan itu Kapolres didampingi Waka Polres Kompol F. Tambunan, Kasat Reskrim AKP Eru Alsepa, Kasubbag Humas AKP Juliandi SH.
“Ada 3 orang pelaku Curas yang kita amankan yakni M Sinaga alias Aseng (53) alamat Dusun Sumber Agung Kecamatan Tandun Rohul, TH alias Tedy (44) warga Aek Songsongan Kisaran dan BH alias Budi (30) warga Kunto Darussalam Rohul, 1 orang masih DPO,” ungkap Nurhadi.
Ketiga pelaku diamankan atas laporan korban, Sabarno yang dirampok oleh 4 orang sambil mengacungkan replika senjata api di Teluk Kotak Kepenghuluan Pematang Ibuk Kecamatan Bangko Pusako pada Rabu (29/06/2022) sekira pukul 07.30 WIB lalu.
Korban juga diikat dan dipukul lalu dibuang pelaku di daerah Rawa Panjang Kabupaten Bengkalis. Beruntung korban ditemukan seseorang saat melintas yang selanjutnya melaporkan kejadian itu ke Polres Rohil.
Setelah menerima laporan, Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Rohil bekerjasama dan dibackup Polres Rokan Hulu berhasil mengamankan kawanan perampok fi sebuah warung kopi di Ujung Batu Rokan pada Rabu (29/06/2022) sekira pukul 10.00 WIB.
Petugas juga mengamankan barang bukti 1 unit Truk milik korban, 1 unit mobil Xenia milik pelaku, 1 unit Air Softgun, 1 helai masker, 1 buah topi, 5 umbul-umbul dan 1 unit HP Nokia.
“Para pelaku ini merupakan residivis lintas provinsi dan cara pelaku beroperasi sesuai pesanan pembeli,” beber Nurhadi. (rilis)