Serda Y. Wahyudi Yanta saat mengawasi pembangunan Semenisasi, Jumat (11/09.) |
Inforohil.com, Tanah Putih – Guna mensukseskan pembangunan di desa binaan, Babinsa Ujung Tanjung Koramil 02/TP Kodim 0321/Rohil Serda Y Wahyudi Yanta melaksanakan pengawasan padat karya.
Selain padat karya pembersihan parit sepanjang 1,5 KM Babinsa juga mengawasi pembangunan semenisasi sepanjang 210 meter di RT 23 RW 10 Kepenghuluan Ujung Tanjung Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir, Jumat (11/09/2020).
“Dua kegiatan pembangunan itu berads di RT yang sama, padat karya di Jln Lintas Riau-Sumut persis di depan Mesjid Nur Afandi dan semenisasi di Jln Hj Umi Pematang Padang Ujung Tanjung,” demikian disampaikan Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 02/TP Kapten Arh Jemirianto.
Serda Y. Wahyudi Yanta saat mengawasi proyek padat karya, Jumat (11/09). |
Dikatakan Danramil, pendampingan dan pengawasan itu dilaksanakan dalam rangka mendukung pembangunan di desa. Dimana Babinsa sendiri merupakan salah satu dari Tiga Pilar desa.
“Maju tidaknya sebuah desa juga atas peran Babinsa, maka dari itu Babinsa wajib terlibat dalam pembangunan agar sesuai apa yang diharapkan masyarakat,” tandasnya. (iloeng)