Inforohil.com, Balai Jamya – Meski angka penularan covid-19 menurun, Pemerintah Pusat tetap memperpanjang PPKM secara nasional.
Untuk itu, Babinsa Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil merupakan bagian dari Satgas kembali melaksanakan penegakkan Protokol Kesehatan (Prokes).
Kali ini giat yang dipimpin oleh Serda Riki Sandra itu dilaksanakan di pos PPKM Kepenghuluan Balam Sempurna Kecamatan Balai Jaya Kabupaten Rokan Hilir, Selasa (10/05/2022).
Dari penegakkan Prokes itu, setidaknya 6 orang terjaring tidak memakai masker sehingga diberikan teguran untuk selalu melaksanakan Protokol Kesehatan covid-19.
Dandim 0321/Rohil Letkol Inf Muhammad Erfani SH, M.Tr (Han) melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf M Manurung membenarkan giat tersebut.
Dijelaskannya, PPKM diperpanjang bukan tanpa sebab. Hal itu dilakukan untuk mencegah penularan covid-19 khususnya varian baru pasca libur lebaran.
“Intinya untuk mencegah penularan covid-19 terlebih varian baru, namun sejauh ini angka penularan bisa dibilang menurun namun untuk mencegah tetap kita lakukan penegakkan Prokes,” pungkasnya. (iloeng)