Inforohil.com, Bagan Batu – Untuk menjaga kesehatan tubuh dan menjalin silaturahmi, personil Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil melaksanakan olahraga Volley bersama warga sekitar.
Kegiatan yang langsung dipimpin Danramil 03/Bgs Kapten Inf M Manurung itu dilaksanakan di halaman Makoramil 03/Bgs, Jln Jenderal Sudirman Bagan Batu Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir, Jumat (18/03/2022).
Tujuan kegiatan selain utk menciptakan tubuh yang sehat juga utk menjaga silaturahmi dengan warga disekitar Koramil 03/Bgs.
Dandim 0321/Rohil Letkol Inf Muhammad Erfani SH, M.Tr (Han) melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf M Manurung membenarkan giat olahraga Volley bersama itu.
“Ya, selain untuk menjaga kesehatan dan menambah imun tubuh, juga untuk meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat sekitar Makoramil 03/Bgs,” ungkap Danramil.
Dikatakannya, olahraga dimasa pandemi perlu dilakukan oleh personil yang mana kerap menjadi barisan terdepan dalam satuan tugas (Satgas) dalam mempercepat penanggulangan covid-19 di wilayah Koramil 03/Bgs.
“Dan harapan kita, olahraga bersama ini dapat dicontoh oleh masyarakat guna menjaga kesehatan. Tidak perlu harus volley ball, lari pagi atau senam pagi juga sudah cukup,” pungkasnya. (iloeng)