Inforohil.com, Tanjung Medan – Guna mengantisipasi munculnya titik api di wilayah binaan, Babinsa Koramil 06/Tanjung Medan Kodim 0321/Rokan Hilir kembali melaksanakan patroli dan sosialisasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).
Kegiatan itu dilaksanakan oleh Sertu Suyetno bersama anggota lainnya di wilayah Kepenghuluan Tanjung Medan Kecamatan Tanjung Medan Kabupaten Rokan Hilir, Minggu (10/12/2023).
Danramil 06/Tanjung Medan Kapten Inf Ujang Z mengatakan, patroli Karhutla dan sosialisasi larangan membakar serta membuka lahan dengan cara dibakar itu merupakan salah satu cegah dini terjadinya Karhutla.
“Meski belum memasuki musim panas, patroli dan sosialisasi Karhutla terus kita lakukan karena ini langkah pertama mencegah sejak dini,” ungkap Kapten Ujang.
Dan oleh karena itu, dirinya berharap masyarakat yang hendak membuka lahan baru dapat mengurungkan niat tidak membakar lahan dengan cara dibakar.
Terpisah, Dandim 0321/Rohil Letkol Kav Nugraha Yudha Perwiranegara SIP yang dikonfirmasi wartawan membenarkan kegiatan patroli dan sosialisasi Karhutla oleh para Babinsa jajaran khususnya Koramil 06/Tanjung Medan ini.
“Jangan sampai lengah, patroli dan sosialisasi harus tetap dilakukan meski belum memasuki musim panas. Dan ini juga sudah kita tekankan terhadap para Babinsa jajaran Kodim 0321/Rohil khususnya wilayah yang rawan terjadinya Karhutla,” pungkasnya. (rilis)