Inforohil.com, Minas – Raut wajah Tiani Waruwu dan Helen Boru Hutabarat berubah sumringah, kala kupon dalam genggamannya diganti dengan paket sembako murah.
Ibu rumah tangga asal Kecamatan Minas, Kabupaten Siak ini tak mampu menyembunyikan kegembiraan dan rasa syukurnya usai mendapatkan bantuan lewat Program Pasar Murah dari PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) WK Rokan tersebut.
“Terima kasih PHR yang telah mengerti kebutuhan masyarakat, kami senang sekali mendapatkan bantuan lewat pasar murah ini,” kata Tiani, didampingi anak laki-lakinya saat menjemput sembako, Jumat (24/11/2023).
Tiani dan Helen adalah 2 dari 700 orang penerima manfaat program tersebut. Pasar murah ini merupakan rangkaian Program Energizing Community yang dilaksanakan PHR WK Rokan bagi masyarakat. PHR secara berkesinambungan merealisasikan pasar murah untuk membantu kebutuhan pokok masyarakat di sekitar wilayah operasi.
Dalam kegiatan di Minas ini, PHR berkolaborasi dengan Badan Koordinasi Umat Kristiani (Bakor Umkris) PHR menyalurkan sebanyak 700 paket sembako murah. Acara tersebut dilaksanakan di halaman Gereja HKBP Resort Minas, Jumat.
Camat Minas Nurfa Octolita, SE mengatakan bahwa program yang dijalankan PHR tersebut menyentuh langsung dan sangat bermanfaat bagi masyarakat. “Kami mengucapkan terima kasih kepada PHR yang telah menggelar kegiatan ini, pasar murah ini bisa menjadi solusi untuk menjaga stabilitas harga dan memenuhi kebutuhan masyarakat,” kata Camat.
Menurutnya, saat ini kebutuhan pokok masyarakat sangat tinggi, harga bahan pokok juga masih cukup mahal, sehingga program pasar murah yang dilaksanakan PHR bermanfaat langsung bagi masyarakat.
“Ini telah meringankan beban masyarakat. Kami berharap terus berlanjut dan jumlahnya bertambah. Bayangkan saja, kebutuhan pokok sebanyak itu, ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau. Kami patut berterima kasih,” ungkapnya
Melalui program tersebut, PHR berupaya dalam memberikan sumber energi bagi komunitas masyarakat dan lingkungan. Program pasar murah tersebut menerapkan konsep belanja sambil beramal, yang mana hasil penjualan tersebut juga kembali ke masyarakat dengan didonasikannya untuk gereja HKBP Minas tersebut.
Manager External Communications & Stakeholder Relation (ECSR) South PHR, Wan Dedi Yudishtira mengatakan, PHR terus berupaya menebar manfaat bagi masyarakat.
“Kami bekerja sama dengan Bakor Umkris menyalurkan 700 sembako murah. Ini adalah bentuk kontribusi bagi masyarakat di sekitar wilayah operasi, untuk meringankan beban masyarakat dan turut membantu kebutuhan pokok warga,” ujarnya.
Dalam program ini, PHR mengalokasikan paket bantuan pokok dengan harga yang sangat terjangkau. “Hasil penjualan ini kita sumbangkan untuk gereja ini,” kata Wan Dedi.
Perwakilan Badan Koordinasi Umat Kristiani (Bakor Umkris) PHR Bambang Irwanto menambahkan, bahwa program ini merupakan implementasi dari tata nilai AKHLAK. “Dalam pelaksanaannya kami berkolaborasi. Kami ingin berbagi dan semoga program ini bermanfaat bagi masyarakat di Minas,” ujarnya.
Sebelumnya, PHR telah menggelar kegiatan pasar murah di beberapa titik di WK Rokan. Di antaranya dalam Program Safari Ramadan sebanyak 1000 paket di Rumbai, 1000 paket di Minas dan 1000 paket di Duri.
Serta dalam Program Energizing Community di Desa Pantai Cermin, Kabupaten Kampar pada Agustus lalu dengan menyediakan 500 paket sembako. Selain itu, pada Juli 2023 lalu PHR juga menyalurkan paket sembako murah sebanyak 1000 paket dan donasi daging sapi yang diperuntukkan bagi anak-anak yatim dan juga dhuafa di 9 desa Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). PHR juga menyebar 500 paket sembako lewat program pasar murah di Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis pada Juli 2023 dan 500 paket sembako di Kepenghuluan Bangko Permata, Kabupaten Rokan Hilir pada juni 2023. (Rilis)