Inforohil.com, Bagan Siapiapi – Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong, didampingi Wakil Bupati Sulaiman, membuka secara resmi Seminar Anugrah Jurnalistik Kominfo 2022. Dia berharap, media bisa bekerja sama dengan pemerintah daerah dan memberitakan sesuai realita yang ada.
Seminar dilaksanakan, Rabu (16/3/2022), di Aula Beppeda, Kompleks Perkantoran Batu 6, diikuti 15 perwakilan organisasi pers, masing-masing organisasi, mengutus lima orang, dengan narasumber, Wahyudi El Panggabean dan Asmanidar.
Bupati Afrizal Sintong berharap media bisa bekerja sama dengan pemerintah daerah, sehingga dalam pemberitaan, diharapkap sesuai realita. Khusus untuk wartawan yang ada di Rohil, diakuinya sudah bisa bekerja sama.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Kominfotiks) Rohil, Indra Gunawan berjanji akan memperhatikan kesejahtaraan wartawan, diawali dengan seminar ini, dalam rangka meningkatkan profesionalitas dan peningkatan pemahaman Kode Etik Jurnalistik dalam mendukung program pembangunan berkelanjutan di Rokan Hilir.
Dalam pada itu, narasumber, Wahyudi El Panggabean, banyak memberikan motivasi kepada wartawan, agar menerapkan Kode Etik Jurnalistik dalam bertugas, termasuk menceritakan sejumlah pengalamannya ketika melakukan peliputan berita.
Sedangkan narasumber, Asmanidar, banyak mengupas delik pers, termasuk sejumlah kasus yang pernah dia tangani, kebetulan dia juga seorang pengacara.
Dipenghujung seminar, masing-masing organisasi pers di Rohil memdapatkan buku karangan Wahyudi El Panggabean yang berjudul Wartawan Berani Beretika. (rilis)