Inforohil.com, Bagan Batu – Meski secara statistik angka kasus positif di Kabupaten Rokan Hilir nihil, upaya pencegahan covid-19 terus dilakukan tim satgas.
Dan kali ini, pihak Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil dipimpin Peltu Edi Wiyanto bersama dengan pihak Satpol PP melaksanakan penegakkan Protokol Kesehatan (Prokes) di Posko PPKM Kepenghuluan Bagan Batu Barat Kecamatan Bagan Sinembah, Rabu (15/12/2021).
Dari kegiatan itu, 10 orang masyarakat terjaring karena tidak memakai masker dan diberikan teguran lisan dan himbauan serta diberi masker.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf M Manurung mengatakan, kegiatan itu dilakukan untuk mencegah penularan covid-19.
“Meski nihil dan pencapaian vaksinasi covid-19 juga terus dilakukan, masyarakat wajib mematuhi protokol kesehatan covid-19, sehingga kegiatan itu terus dilakukan,” ungkap Danramil.
Dengan begitu, lanjut Danramil, masyarakat bisa lebih sadar pentingnya mematuhi protokol kesehatan demi mencegah.
“Jangan kendor, tetap patuhi Prokes meski sudah divaksin,” tandasnya. (iloeng)