Inforohil.com, Bagan Batu – Tidak hanya menyerap aspirasi konstituen di Dapilnya, anggota DPRD Rokan Hilir (Rohil) dari Partai Amanat Nasional (PAN), Hj Harmida melaksanakan reses sekaligus menggelar vaksinasi.
Warga yang hadir dan divaksin sebanyak kurang lebih 221 orang juga mendapat bingkisan sembako dari H Rinto, suami dari Hj Harmida.
Kegiatan itu dilaksanakan di kediamannya di Paket C, Kepenghuluan Pelita Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir, Selasa (21/12/2021) dari siang hingga malam hari.
Kepada wartawan, Hj Harmida mengatakan, kegiatan reses yang diisi dengan pelaksanaan vaksinasi covid-19 itu merupakan bentuk dukungan terhadap pemerintah daerah dalam pencapaian target vaksin, akan tetapi tetap mendengar aspirasi masyarakat.
“Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar, masyarakat yang hadir cukup antusias. Hal ini setidaknya dapat membantu pemerintah daerah dalam pencapaian target vaksin,” kata Harmida.
Diterangkannya, hal itu juga demi mencegah penularan covid-19 terhadap masyarakat khususnya di lingkungan tempat ia tinggal. Dan untuk menarik minat masyarakat, warga yang divaksin mendapatkan bingkisan Sembako.
“Sebab, salah satunya untuk mencegah penularan adalah vaksin, namun tetap mematuhi protokol kesehatan utamanya masker,” ungkap nyonya dari H Rinto.
Seperti diketahui, tim medis vaksin adalah dari Puskesmas Bagan Batu dipimpin dr Josafat Silalahi. Kegiatan vaksinasi itu juga dilakukan hingga malam hari dengan dilanjutkan acara makan bersama.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh beberapa Datuk Penghulu di sekitar lokasi kegiatan yakni Datuk Penghulu Pelita, Riswanto ST, Datuk Penghulu Jaya Agung, Suparno. (iloeng)