Inforohil.com, Simpang Kanan – Guna menjalin silaturahmi dengan masyarakat, Babinsa Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil menggelar Komunikasi Sosial (Komsos).
Kali ini, Komsos yang dipimpin Pelda HB Rambe dengan masyarakat Kepenghuluan Bagan Nibung Kecamatan Simpang Kanan Kabupaten Rokan Hilir, Rabu (17/11/2021) itu membahas tentang vaksinasi.
Dalam kesempatan itu, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk divaksin dan tetap menjaga kesehatan meski kasus positif covid-19 di Kabupaten Rokan Hilir Nihil.
Dan selain itu juga tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19, utamanya masker saat keluar rumah atau di tempat umum lainnya.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa membenarkan giat Komsos tersebut.
Dimana, kedekatan emosional dengan masyarakat dan langsung berdialog merupakan cara jitu dalam mengetahui persoalan apa yang sedang dihadapi masyarakat khususnya tentang vaksin dan Prokes.
“Pada umumnya, masyarakat banyak yang kurang memahami pentingnya vaksin, sehingga dengan kita turun langsung, masyarakat menjadi lebih tahu dan berencana untuk vaksin apabila ada kegiatan serbuan vaksin TNI,” ujarnya.
Diharapkan, dengan berdialog langsung itu masyarakat yang dapat wejangan dari para Babinsa, dapat memberitakan kepada masyarakat lain.
“Tapi sejauh ini, pelaksanaan vaksin di wilayah Koramil 03/Bgs, masyarakat cukup antusias,” tandasnya. (iloeng)