Inforohil.com, Balai Jaya – Guna mengantisipasi munculnya titik api, Koril 03/Bgs melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) di beberapa wilayahnya.
Dan kali ini dilaksanakan bersama dengan Upika Balai Jaya yang digelar di Kantor Camat Balai Jaya, Kabupaten Rokan Hilir, Senin (02/08/2021) pagi.
Pada kesempatan itu, Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa diwakili Danpos Balai Jaya, Pelda S Manurung, hadir Camat Balai Jaya Samsuhir S.Pd, Ka Puskesmas H Deddy M S.KM dan para Penghulu/Lurah.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa menyampaikan bahwa hasil rapat itu dalam pelaksanaan penanggulangan harus satu komando dibawah Komando Posko Bencana Karhutla.
“Pihak RT/RW juga harus berperan dan menyampaikan kepada warga supaya jangan membuka lahan dengan cara membakar,” terang Danramil.
Mendrofa juga menyebutkan, perangkat desa harus selalu koordinasi dan sinergi baik RT/RW, Kadus, Penghulu, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
“Paling utama, bila lahan yang dibakar, maka surat-suratnya akan dicabut oleh Penghulu dan dibuat Police Line oleh Bhabinkamtibmas didampingi Babinsa, bila perlu dibuat Perdes-nya,”
Selain itu juga, Danramil meminta semua pihak apabila ada lahan terbakar untuk segera melaporkan kepada Posko Karhutla kecamatan di masing-masing kecamatan wilayah Koramil 03/Bgs. (iloeng)