Personil Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil bersama tim saat melakukan penyekatan mudik lebaran di posko perbatasan Riau-Sumut, Rabu (28/04). |
Inforohil.com, Bagan Batu – Sebagai bagian dari Tim Satgas Covid-19, TNI AD khususnya dari Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil ikut serta dalam pelaksanaan penyekatan mudik.
Dan pada kesempatan ini, pihak TNI dipimpin oleh Pelda S Manurung melakukan penyekatan di Dua Pos penyekatan mudik yakni Pos Bina Ria, Perbatasan Riau-Sumut dan Pos di depan Asmil Koramil 03/Bgs Simpang Martabak, Rabu (28/04/2021) pagi.
Dalam pelaksanaannya, petugas di Pos penyekatan yang terdiri dari TNI, Polri, Nakes, Dishub dan Satpol PP melakukan pemeriksaan Prokes penumpang kendaraan umum dan menghimbau agar tidak melakukan mudik.
Pada kesempatan itu tim juga memutarbalikkan baik kendaraan maupun penumpang yang tidak memiliki surat keterangan Antigen.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa dalam keterangan tertulisnya membenarkan giat tersebut.
“Setidaknya ada 6 kendaraan yang dipaksa putar balik dan 30 orang dipaksa kembali karena tidak memiliki surat keterangan Antigen,” ungkapnya.
Dan oleh karenanya, melalui media ini Mendrofa mengajak dan menghimbau masyarakat untuk berpikir ulang dalam melakukan mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.
“Karena sesuai dengan Surat Edaran Satgas Covid-19 pusat, pada tanggal 5 atau 6 hingga 17 Mei 2021, kendaraan yang melintas terpaksa diputar balik,” tandasnya. (iloeng)