Saat kampanye dialogis di kediaman Anggota DPRD Rohil Maria Tambunan, Jumat (06/11). |
Inforohol.com, Bagan Batu – Paslon Bupati dan Wakil Bupati petahana Rokan Hilir, H Suyatno Amp – Drs H Jamiluddin yang dikenal dengan jargon SUDIN pada periode pertama atau jilid I tidak ada pembangunan ternyata hanya isu semata atau bohong belaka dan terkesan penggiringan opini publik.
Hal itu kembali ditegaskan Suyatno pada kampanye dialogis di zona D, tepatnya di kediaman anggota DPRD Rohil, Maria Tambunan di Jln Jenderal Sudirman Kelurahan Bagan Batu Kota Kecamatan Bagan Sinembah, Jumat (06/11) siang.
“Saya marah besar kalau di zaman saya tidak ada pembangunan, itu bohong, buktinya? Silahkan cek di 18 kecamatan yang ada, ada pembangunan apa tidak?,” kata Suyatno.
Suyatno mencontohkan untuk di wilayah Kecamatan Bagan Sinembah saat ini sudah rampung pembangunan di wilayah Simpang Pujud masuk dalam yang merupakan akses utama antar Kecamatan Bagan Sinembah dengan Tanjung Medan.
Dan bahkan pada tahun 2021, untuk Kecamatan Bagan Sinembah sudah terprogram pembangunan Puskesmas rawat inap. Begitu juga di kecamatan lainnya yang saat ini sudah dan ada yang sedang dibangun.
Senada dengan itu, ketua DPRD Rohil yang sedang cuti kampanye, Maston mengungkapkan bahwa hal itu hanya isu yang tidak berdasar dan bahkan terang-terangan ia menyatakan itu adalah Hoax.
“Jangan dibilang tidak ada pembangunan, itu Hoax. Yang jadi pertanyaan, (kecamatan) yang mana yang tidak dibangun, justru di jaman SUDIN Jilid I pembangunan itu merata meski diawal periode sempat terkendala defisit dan awal tahun 2020 terkena pandemi covid-19,” beber Maston.
Sebelumnya, ketua koalisi PDI-P – PAN, Amansyah yang juga anggota DPRD Rohil yang sedang cuti itu panjang lebar menjelaskan tentang program pemerintah yang tidak serta merta dapat merealisasikan program dan janji politik.
Dia bahkan mencontohkan program anggota DPRD yang dituangkan dalam Pokok Pikiran (Pokkir) yang dilantik pada 2019 tahun lalu.
“Boleh ditanya anggota DPRD yang baru yakni bu Maria Tambunan, sudah setahun lebih dilantik, program atau janji sewaktu kampanye Pileg lalu belum juga direalisasikan, karena apa, ya karena sudah kami ketuk palu sebelumnya, untuk mewujudkan itu tentunya ada di tahun 2021 nanti,” beber ketua DPC PAN Rohil tersebut.
Sebelumnya, salah satu tokoh masyarakat dan pemuka agama Nasrani, Sintua J Nababan mengawali orasi politik dengan tekad dan penuh perjuangan untuk memenangkan SUDIN jilid II.
Tidak muluk-muluk, J Nababan malah meminta agar terpilih kembali, H Suyatno dan Jamiluddin tidak perlu memaksakan dalam membangun infrastruktur akan tetapi lebih dahulu berkoordinasi dengan pemerintah pusat dalam pengadaan vaksin covid-19.
“Tapi disini kami ingin meyakinkan masyarakat bahwa paslon yang tepat dalam menjalankan visi misi yang hanya sampai pada tahun 2024 semata, hanya SUDIN yang bisa,” tandasnya. (iloeng)