Eka Iskandar saat dikukuhkan oleh ketua DPD KNPI Rohil Ari Sumarna, Kamis (05/11). |
Inforohil.com, Balai Jaya – Sah! Hasil musyawarah kecamatan (Muscam), Eka Iskandar S.Ap terpilih sebagai ketua Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Balai Jaya.
Musyawarah itu dipimpin oleh Suryadi S.Sos dan Zulfikar SE digelar di aula Kantor Camat Balai Jaya, Jln Lintas Riau-Sumut KM 39 Kepenghuluan Balai Jaya Kecamatan Balai Jaya Kabupaten Rokan Hilir, Kamis (05/11/2020).
Musyawarah itu dibuka langsung oleh ketua KNPI Kabupaten Rokan Hilir, Ari Sumarna dan dihadiri Camat Balai Jaya, Samsuhir S.Pd, Danposramil 03/Bgs wilayah Balai Jaya Pelda S Manurung.
Dari pantauan, peserta Muscam itu diikuti GP Ansor, BPKRMI, Karang Taruna dsn utusan pemuda pemudi dari tiap kepenghuluan di Balai Jaya.
Ketua DPD KNPI Rohil Ari Sumarna pada kesempatan itu mengucapkan selamat kepada Eka Iskandar atas terpilihnya sebagai ketua DPK KNPI Balai Jaya.
Dimana, ia selaku ketua DPD KNPI Rohil akan siap memberikan support kepada para pemuda pemudi Kecamatan Balai Jaya dalam berkarya.
“Sekali lagi kami ucapkan selamat dan tahniah kepada bung Eka, dan tentunya kita siap memberikan support kepada pemuda pemudi dalam berkarya di Kecamatan Balai Jaya ini,” ucap Ari.
Sementara itu, Eka Iskandar mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya.
Dan oleh karenanya, sesuai tema musyawarah “Kita lanjutkan semangat pemuda dalam persatuan bangsa dan daerah”, ia siap melanjutkan semangat para pemuda pemudi Balai Jaya.
“Harapan kami, bisa melanjutkan semangat para pemuda pemudi dan bersinergi dengan organisasi-organisasi lain dan berkontribusi dalam pembangunan di Kecamatan Balai Jaya maupun di Kabupaten Rokan Hilir,” pungkasnya. (iloeng)