Inforohil.com, Tanjung Medan – Atas nama Danramil 02/TP, Kapten Inf Khairul Anwar, Babinsa Koramil 02/TP, Peltu Andre Cahyono menghadiri rapat tentang persiapan pelaksanaan sholat ied Idul Adha 1441 H dan penyembelihan hewan qurban di masa Pandemi Covid -19
Dimana, rapat yang dilaksanakan pada Selasa (28/07/2020) tersebut juga dihadiri oleh Camat Tanjung Medan, H Mursal SH, Ketua KUA Tanjung Medan, H Majemuk SAg, Kapolsek Pujud, AKP Nur Rahim Sik yang diwakili oleh Kanit Lantas, Iptu Sardianto, para Datuk Penghulu se-kecamatan Tanjung Medan dan sekitar 30 orang dari tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Dalam sambutannya Ketua KUA Tanjung Medan, H Majemuk SAg bahwa pelaksanaan Sholat Idul Adha 1441 H boleh di laksanakan di Masjid atau di lapangan asal mematuhi aturan pemerintah.
“Misalnya dengan menyiapkan tempat cuci tangan, cuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, jaga jarak dan memakai masker,” katanya.
Sementara itu Danramil 02/TP, Khairul Anwar menyebutkan, bahwa rapat tersebut adalah membahas segala persiapan pelaksanaan sholat ied dan pemotongan hewan qurban.
“Intinya, membahas persiapan dan tahapan-tahapan yang harus dipatuhi pada saat pelaksanaan sholat ied dan sewaktu pemotongan qurban,” ujarnya.
Hal ini, lanjut Danramil lagi untuk meluruskan penilaian yang salah ditengah-tengah masyarakat. “Ya ini juga sekaligus untuk membantah polemik negatif yang muncul ditengah-tengah masyarakat,” terang Khairul Anwar lagi.
Pada dasarnya, masih kata Danramil bahwa sholat dapat dilaksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan. “Semua aturan seputar protokol kesehatan yang sudah ada tetap harus diterapkan,” tegas Khairul Anwar. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks