Inforohil.com, TPTM – Guna memutus rantai penyebaran virus corona atau covid-19, Danpos Koramil 02/TP wilayah Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan (TPTM) Pelda Suparma mendampingi Puskesmas melakukan rapid test.
Pelda Suparma bersama dengan Babinsa Kepenghuluan Melayu Tengah Serda Aan Junaidi itu melakukan pendampingan rapid test terhadap pedagang di pasar Jumat di Kepenghuluan Melayu Besar Kecamatan TPTM Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Jumat (26/06).
Selain Danpos dan Babinsa, kegiatan itu juga diikuti pihak kepolisian Polsek TPTM dan aparat pemerintah kecamatan.
“Tujuannya adalah agar Rokan Hilir khususnya wilayah Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan bebas dari Covid-19,” ungkap Danramil 02/TP Kapten Inf Khairul Anwar.
Dijelaskannya, rapid test itu dilakukan terhadap pedagang dari luar daerah yang memasuki wilayah kabupaten Rokan Hilir khususnya Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan di pasar Jumat tersebut.
“Yang mana kegiatan rapid test itu berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif,” pungkasnya.
Terpisah, Kepala Puskesmas Tanah Putih dr Suaidah Rambe yang dikonfirmasi terkait kegiatan itu mengucapkan terimakasih kepada pihak TNI AD khususnya Koramil 02/TP dan pihak kepolisian Polsek Tanah Putih Tanjung Melawan yang turut serta mensukseskan kegiatan Rapid Test tersebut.
“Ini semua berkat kerjasama antar lintas sektoral dalam rangka memutus dan mencegah masuknya virus corona di Rokan Hilir khususnya di wilayah Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan, sekali lagi kami ucapkan terimakasih,” ucapnya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks