Inforohil.com, Bagansiapiapi – Tim Pilkada Cabang (TPC) partai Hanura Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) telah selesai melakukan tahapan konvensi bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Rohil, Senin (6/1/2020) kemarin.
Sebanyak lima orang calon telah menyampaikan visi misi nya. Lima calon itu yakni, Bung Cutra Andika yang merupakan ketua DPC Hanura Rohil, Afrizal alias Epi Sintong mantan anggota DPRD Rohil dari Golkar, Kh Syafril SE MSi penghulu Kasang Bangsawan, Jhony Charles dari partai Nasdem dan Zahrul Soufi SE mantan Direktur Bank Rohil.
Hamzah SHi MM Sekretaris DPC Hanura mengatakan, hasil resume konvensi tersebut yang diambil dari tim panelis dan TPC akan segera diantarkan ke tim penjaringan daerah (TPD) DPD Hanura Riau.
“Apakah nanti hasil yang kita bawa ini cukup bagi TPD, tidak perlu diadakan lagi penyampaian visi dan misi dan komitmen Hanura. Kalau ada perlu perambahan lagi, nanti akan disampaikan oleh TPC,” jelas Wakil Ketua DPRD Rohil itu.
Ditegaskan Hamzah, TPC Hanura hanya melaksanakan proses penjaringan Balonbup dan Balonwabup. Untuk keputusannya siapa yang ditunjuk menggunakan perahu Hanura lima kursi itu, sepenuhnya keputusannya ada di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hanura.
“Siapapun nanti yang akan direkomendasikan partai Hanura, itulah yang terbaik dari semua yang terbaik. Dan semua bakal calon yang hadir ini ada putra terbaik Rokan Hilir,” tandasnya. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks