Inforohil.com, Bagansiapiapi — DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) secara resmi membuka pendaftaran penjaringan Bakal Calon (Bacalon) Bupati dan Wakil Bupati Rohil pada Pilkada serentak 2020 mendatang, Senin (2/12/2019).
Afrizal Sintong yang diwakili oleh tim nya yakni Anirzam merupakan pendaftar perdana yang mengambil formulir sejenak setelah Partai PKB secara resmi membuka pendaftaran.
Ketua penjaringan DPC PKB Rohil Khoiruddin menyebutkan, pembukaan penjaringan Bacalon akan dilaksanakan mulai tanggal 2 hingga 8 Desember 2019.
“Pembukaan penjaringan akan kita laksanakan selama satu pekan ke depan,”katanya.
Khoiruddin menyebutkan, pihaknya selaku DPC hanya sebatas penjaringan dengan menerima berkas para Bacalon dan melakukan seleksi berkas. Sementara keputusan Bacalon yang akan di usung ada pada DPP PKB.
Terkait kategori Bacalon yang akan di usung oleh PKB, Khoiruddin mengatakan tidak ada kategori khusus. tergantung dari penyamaan visi misi dari para Bacalon dengan partai bagaimana membangun Rohil kedepan.
Apalagi tambahnya, untuk Rohil PKB hanya memiliki tiga kursi. Para Bacalon harus dapat melengkapi hingga dapat memenuhi persyaratan untuk dapat di usung maju di Pilkada mendatang.
Saat ditanya apakah ada Kader yang akan turut maju pada Pilkada mendatang, Khoirudin mengatakan hingga saat ini baru ada satu kader yang menyatakan siap.
“Usai pendaftaran nantinya berkas akan kita kirim ke DPW dan akan dilanjutkan ke DPP. Untuk proses wawancara akan dilaksanakan di DPW,”pungkasnya. (rilis)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks