Peltu S Fuad saat melaksanakan sholat Istisqo bersama Upika pelajar dan masyarakat di Simpang Kanan. |
Inforohil.com, Simpang Kanan – Dalam rangka melaksanakan Sholat Istisqo (sholat minta hujan) serentak dilaksanakan se Provinsi Riau, Danpos Simpang Kanan Koramil 03/Bgs Peltu S Fuad turut serta Sholat Istisqo.
Sholat Istisqo tingkat Kecamatan Simpang Kanan itu dilaksanakan di Kelurahan Simpang Kanan bersama Camat dan Kapolsek. Selasa (24/9) pagi.
Para jamaah Sholat Istisqo itu terdiri dari berbagai elemen masyarakat Kecamatan Simpang Kanan, termasuk pelajar dan masyarakat umum lainnya.
Danramil 03/Bgs Kapten Y Mendrofa kepada inforohil.com menyampaikan bahwa pelaksanaan Sholat Istisqo itu merupakan perintah Gubernur Riau disetiap tingkat pemerintahan mulai dari tingkat provinsi hingga kecamatan.
Sebab, akibat kemarau yang panjang, bencana kabut asap serta kebakaran lahan dan hutan masih terus menyelimuti wilayah Provinsi Riau pada umumnya dan Kabupaten Rokan Hilir, Simpang Kanan khususnya.
“Dengan melaksanakan sholat Istisqo itu, diharapkan Tuhan yang Maha Esa menurunkan hujan agar kabut dan kebakaran lahan dapat berlalu,” kata Danramil.
Sebab, lanjutnya lagi, kebakaran lahan dan hutan yang terjadi saat ini sulit dipadamkan dengan pemadaman secara manual yang hingga saat ini tim Koramil 03/Bgs masih berjibaku memadamkan titik api di wilayah Simpang Kanan.
Untuk itu, diharapkan dengan dilaksanakan sholat Istisqo hujan segera turun dan dapat memadamkan api Karlahut diberbagai lokasi khususnya di wilayah Koramil 03/Bgs.
“Mudah-mudahan, hujan segera turun. Sebab di beberapa titik di provinsi Riau, Senin kemarin sudah ada yang diguyur hujan,” ujarnya penuh harap. (iloeng)