Serda A Sipahutar saat membantu warga yang sedang mengarit rumput untuk pakan ternak di Kepenghuluan Bagan Sinembah, Kecamatan Bagan Sinembah Raya. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Babinsa Koramil 03/Bgs, Serda A Sipahutar kembali melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan membantu warga yang sedang mengarit rumput untuk pakan ternak di Kepenghuluan Bagan Sinembah, Kecamatan Bagan Sinembah Raya. Jumat (6/9).
Danramil 03/Bgs Kapten Arh Hulman Sitorus kepada inforohil.com menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan Serda A Sipahutar, rutin dilaksanakan masing-masing Babinsa di wilayah desa binaan.
Diungkapkan Danramil, kegiatan Komsos itu diharapkan menjadi jembatan silaturrahmi yang baik antara TNI dengan warga masyarakat desa binaan.
“Sehingga, permasalahan seperti kesulitan warga, dapat lebih cepat diketahui oleh Babinsa,” tukasnya.
Selain daripada itu, Babinsa juga dapat dengan cepat mengetahui informasi yang terjadi di desa binaan, karena sudah terjalinnya hubungan emosional antara TNI dengan masyarakat.
“Sejauh ini, hubungan baik antara TNI dengan masyarakat, sudah terjalin harmonis. Jadi, harus rutin dilaksanakan agar lebih harmonis lagi,” pungkasnya.
Lebih jauh Danramil menjelaskan bahwa Babinsa merupakan jabatan yang mulia di tubuh TNI khususnya Angkatan Darat (AD). Sebab, tugas dan fungsinya berhubungan langsung dengan berbagai lapisan masyarakat.
“Sehingga, rasa aman dan nyaman warga di lingkungan desa bisa terwujud, dan terciptanya kemanunggalan TNI – Rakyat,” tutupnya. (iloeng)