Koptu Karyono saat Komsos bantu warga panen Cabai. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Setelah sekian lamanya melakukan upaya pemadaman kebakaran lahan dan hutan, Babinsa Koramil 03/Bgs kembali melaksanakan Komsos atau Komunikasi Sosial. Senin (30/9).
Kali ini, Komsos itu dilaksanakan oleh Babinsa Kelurahan Bagan Sinembah Kota Kecamatan Bagan Sinembah Raya, Koptu Karyono dengan membantu warga memamen Cabai.
Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa kepada inforohil.com menyampaikan bahwa giat Komsos itu sebagai upaya untuk menjalin silaturrahmi dan komunikasi antara TNI melalui Babinsa dengan warga desa binaan.
Selain daripada itu, lanjutnya lagi, juga agar Babinsa mengetahui kesulitan warga desa binaan dan sehingga dapat membantu mencarikan jalan keluarnya.
“Dan oleh karenanya, Babinsa selalu melaksanakan Komsos di tengah-tengah kegiatan rutin lainnya,” ungkapnya.
Dimana, pada kesempatan itu lanjut Danramil lagi, warga tersebut adalah Pak Wagiran yang memanen tanaman Cabai hasil jerih payahnya selama ini.
“Seperti kita ketahui, belakangan ini cuaca di wilayah sini panas kemarau, namun berkat kegigihan warga tersebut dapat menghasilkan panen yang berlimpah,” terang Danramil.
Dia berharap hubungan emosional TNI dengan masyarakat terus terjalin harmonis sehingga situasi Kamtibmas di wilayahnya dapat terus terjaga dengan baik.
“Dengan kegiatan itu diharapkan, apa-apa yang terjadi di wilayah desa binaan Babinsa, dapat dengan cepat diketahui dan dapat sama-sama mencari jalan keluarnya,” ujarnya berharap. (iloeng)