Serda Hamdani Harahap saat membantu warga desa binaan. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Dalam rangka melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Babinsa Koramil 03/Bgs bantu warga bersihkan ladang pertanian.
“Ya, kegiatan itu dilakukan oleh Serda Hamdani Harahap di Kepenghuluan Kencana, Kecamatan Balai Jaya,” ungkap Danramil 03/Bgs Kapten Arh Hulman Sitorus kepada inforohil.com, Rabu (10/7).
Dijelaskan Danramil, ladang yang dibantu dibersihkan oleh Serda Hamdani adalah milik bapak Tukiman.
Yang mana, giat Komsos itu dilaksanakan adalah semata sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kondisi warga desa binaan.
“Untuk itu giat Komsos itu dilaksanakan guna mengetahui permasalahan warga desa binaan, salah satunya langsung dengan cara membantu meringankan beban masyarakat,” pungkasnya lagi.
Pembersih lahan ladang itu, tambah Danramil rencananya akan dilakukan penanaman sayur sayuran sebagai salah satu upaya mendukung pemerintah dalam hal ketahanan pangan nasional.
“Sekaligus mendukung program pemerintah dalam hal ketahanan pangan nasional,” pungkasnya mengakhiri. (iloeng)