Inforohil.com, Bagan Batu – Rawannya kecelakaan lalu lintas di jalan lintas Sumatera membuat warga masyarakat harus ekstra hati-hati saat akan menyeberang jalan.
Terutama bagi anak-anak Sekolah Dasar Negeri 007, Bagan Batu, kecamatan Bagan Sinembah.
Melihat hal itu, Babinsa dari Koramil 03/Bgs Koptu Suroto membantu menyeberangkan murid SDN 007 di Jalinsum, Simpang Martabak, Kecamatan Bagan Sinembah sebelaum masuk jam sekolah, Selasa (21/5).
Danramil 03/Bgs Kapten Arh Hulman Sitorus kepada inforohil.com menyampaikan bahwa aksi heroik Koptu Suroto membantu menyeberangkan murid SDN 007 itu semata hanya agar anak sekolah itu selamat sampai di sekolah.
“Karena jalan lintas Sumatera arusnya cukup padat dan meski laju kendaraan di lokasi sedikit dikurangi, tapi haru lebih ekstra lagi,” terang Danramil.
Untuk itu Danramil berharap aksi anak buahnya itu menjadi contoh bagi masyarakat lainnya agar jika melihat anak-anak sekolah yang hendak menyeberang di jalan lintas, untuk dibantu diseberangkan.
“Ya terkadang di lokasi sekolah itu, sudah diberi rambu lalu lintas agar pengendara mengurangi kecepatan laju kendaraannya, tapi tetap harus waspada,” ujarnya. (iloeng)