Inforohil.com, Bagan Batu – Mengakibatkan ketidaknyamanan bau yang menyengat dari tumpukan sampah rumah tangga, Babinsa Koramil 03/Bgs Koptu Riki Suhada, melaksanakan gotong royong (Goro) bersama masyarakat membersihkan sampah. Jumat (24/5).
Informasi yang dirangkum, Goro itu dilaksanakan di RT 02 Kepenghuluan Bagan Manunggal, Kecamatan Bagan Sinembah.
Danramil 03/Bgs Kapten Arh Hulman Sitorus kepada inforohil.com menyampaikan bahwa tumpukan sampah yang dibersihkan tersebut bukan pada tempatnya.
“Usai dibersihkan, lanjut Danramil, sampah tersebut dibawa ke TPA Kepenghuluan,” terang Danramil.
Selain kegiatan fisik membersihkan sampah rumah tangga tersebut, lanjut Danramil, Koptu Riki Suhada juga menghimbau kepada warga agar membuang sampah ke tempat yang sudah ditentukan.
“Sehingga lingkungan terasa lebih nyaman dan asri,” tukas Sitorus.
Oleh karenanya, Danramil berharap kepada masyarakat lainnya juga harus sama-sama menjaga kebersihan lingkungan terutama sampah rumah tangga.
“Untuk warga Kepenghuluan lainnya juga, kami harap saling menjaga kebersihan lingkungan, hal itu semata untuk kenyamanan masyarakat itu sendiri,” ujar Danramil berharap. (iloeng)