Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Vera Taurensa SS MH saat melakukan pemadaman di lokasi Karlahut di Dusun Rumbia II, Kep. Balam Sempurna Kec. Balai Jaya. |
Inforohil.com, Balai Jaya – Munculnya titik api di provinsi Riau, khususnya di wilayah Kabupaten Rokan Hilir belakangan ini yang terjadi dibebeberapa kecamatan kembali menerpa.
Kali ini Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) terjadi di wilayah hukum Polsek Bagan Sinembah, tepatnya di Dusun Rumbia II RT 17 RW 03 Kepenghuluan Balam Sempurna Kecamatan Balai Jaya, dengan titik koordinat 1.83757, 100.6778. 2.0, Sabtu (18/8).
Akibat Karlahut itu, Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Vera Taurensa SS MH langsung memimpin pemadaman dan pendinginan di lokasi tersebut.
Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH yang dikonfirmasi melalui Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Vera Taurensa SS MH mengatakan bahwa jumlah lahan yang terbakar seluas kurang lebih 2 Hektar. “Untuk pemilik lahan, masih dalam lidik. Alhamdulillah, api berhasil dipadamkan namun masih mengeluarkan asap,” terang Kapolsek.
Dijelaskannya, personil Polsek Bagan Sinembah bersama TNI dan aparat desa serta masyarakat dibantu oleh karyawan PT Salim Ivomas Pratama. Beruntung, pihak perusahaan PT Salim Ivomas Pratama juga menurunkan alat pemadam, seperti mobil Damkar, mesin pompa dan peralatan lainnya.
Atas kejadian tersebut, lanjut Kompol Vera, pihak Polsek Bagan Sinembah memasang police line di lokasi Karlahut dan meningkatkan jam patroli diwilayah tersebut.
Kapolsek juga menghimbau kepada masyarakat yang membuka lahan tidak dengan melakukan pembakaran. “Terlebih pada cuaca Extrim seperti sekarang ini, bakar sampah di kebun pun kalau bisa tidak usah dilakukan, akibatnya bisa merambat ke lahan sawit, apalagi sengaja membakar untuk ditanami sawit,” imbaunya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks