Inforohil.com, Bagan Batu – Ketua DPC PKB Kab. Rokan Hilir, H. Syarifuddin optimis koalisi PKB-Gerindra mampu mendulang 30 persen suara dari total perolehan suara di Kabupaten Rokan Hilir, Riau pada Pilgub Riau 2018.
Hal itu diungkapkannya di sela acara silaturahmi dan penandatanganan Kontrak Politik Program Desa Bangkit 1 Milliar per Desa per Tahun oleh Cagub Riau, Lukman Edy, di Bagan Batu, Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Riau, Kamis,(1/3/18).
“Kami di DPRD Kab. Rokan Hilir memiliki 5 kursi dan Gerindra juga 5 kursi, total ada 10 kursi. Kalo melihat itu, kita optimis koalisi PKB-Gerindra dengan mengusung pasangan Lukman Edy-Hardianto mampu meraih minimal 30 persen suara di Kabupaten Rokan Hilir,” kata Syarifuddin.
Sementara itu, menyoal program 1 Milliar per desa per tahun, Syarifuddin akan memprioritaskan dana desa tersebut untuk membangun infrastruktur dan SDM masyarakat.
“Membantu ibu-ibu PKK maupun unit-unit kerja yang fokus membangun sumber daya manusia, supaya desa-desa di Rohil ini menjadi desa-desa mandiri seperti di jawa yang sudah swadaya dan swakelola,” ujarnya.
Saat disinggung target koalisi PKB-Gerindra di Riau, Syarifuddin menegaskan tidak hanya koalisi untuk memenangkan Lukman Edy-Hardianto, melainkan juga untuk pilpres 2019 mendatang. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks