Inforohil.com, Bangko Pusako -Warga kepenghuluan Bangko Bakti kecamatan Bangko Pusako menggelar silaturahmi dengan pihak PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) juga dihadiri oleh Manager PGPA Rudi Arif dan juga pihak Polres Rohil.
Informasi yang berhasil dirangkum dilapangan masyarakat Bangko Bakti menuntut agar warga Bangko Bakti untuk dapat dipekerjakan di PT CPI maupun Sub CPI.
Alasan pokok tuntutan warga dengan ada sumur minyak bumi yang diambil dari daerahnya, namun warga tempatan diwilayah tersebut hampir 90% persen hanya menjadi penonton.
Pihak PT CPI maupun Sub CPI, beroperasi diwilayah Bangko Bakti dengan tenaga kerja berasal dari luar daerah kebanyakan yang ditemukan.
Nurdin Sipahutar SH sebagai salah satu perwakilan masyarakat, Senin (12/2/17) mengatakan masyarakat mengafresiasi manager PGPA yang telah mengadakan silatutahmi dengan masyarkat untuk menyelesaikan persoalan yang menjadi keluhan masyarakat diwilayah operasional PT CPI.
“Kami disini masyarakat Bangko Bakti menunggu janji pihak CPI menyelesaikan tiga persoalan yaitu ketenaga kerjaan, kontribusi PT CPI kepada masyarakat dan perbaikan jalan PT CPI untuk segera disertu,” jelasnya. (Taufik)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks