Inforohil.com, Balam – Wilayah Balam Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau merupakan salah satu daerah yang banyak terdapat rawa-rawa perairan dan perkebunan kelapa sawit.
Banyaknya wilayah perairan rawa itu menyebabkan daerah Balam banyak di kelilingi sungai-sungai kecil dan kanalisasi dari perkebunan sawit.
Sehingga tidak perlu diherankan kalau daerah Balam ini banyak terdapat berbagai macam ikan tawar seperti gabus, toman, patin, lele, sepat, puyu, kepar dan lainnya.
Banyaknya potensi ikan yang tak ada habisnya itu ternyata juga memicu banyaknya para pemancing (Angler) diwilayah itu.
Melihat hal itu, beberapa pemancing di Balam dan sekitarnya berinisiatif membuat sebuah komunitas yang dapat menyatukan para pemancing didaerah penghasil minyak itu.
Komunitas yang digagas pemuda pemuda balam dan sekitarnya itu disepakati bernama Komunitas Balam Angler Comunity (BAC). Bahkan, para pengurus yang sudah dibentuk berencana akan segera dibuat ijin comunitasnya.
Komunitas pemancing ini mengaku akan menampilkan program yang mengarah kesosial, bukan hanya urusan pancing saja.
Penasehat komunitas pemancing BAC Yudy, Senin (26/2/18) mengatakan akan membentuk karakter anggota komunitas menjadi siap tampil diberbagai bidang kegiatan sosial.
“Kita selama ini sebagai komunitas hanya memikirkan dimana terdapat ikan yang banyak untuk dijadikan arena kita memancing, namun kita belum terpikir bagaimana untuk melestarikannya, dari komunitas inilah kita akan munculkan semangat tersebut” ujarnya.
Lanjut Yudy, harapannya komunitas yang akan dibangun bersama teman teman tersebut dapat menjadi contoh, bagi siapapun yang megeluti hobi sebagai pemancing.
Ketua BAC Andes Pramana, berharap dukungan dan doa kepada rekan rekan yang ada, agar perjuangan membentuk komunitas BAC ini dapat segera terealisai.
“ADRT untuk komunitas pemancing kita ini sudah dirilis, namun belum selesai pengerjaannya, dan setelah semua selesai baik ijinnya, segera akan kami deklarasikan program sosial kami,” jelasnya. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks