Inforohil.com, Rimba Melintang – Anggota DPRD Riau, daerah pemilihan Kabupaten Rohil Ir Siswaja Muljadi dengan membawa narasumber dari BPTP Provinsi Riau, Senin (18/12/17) menemui ratusan petani padi di Kepenghuluan Pematang Sikek Kecamatan Rimba Melintang.
Dalam pertemuan sekaligus sosialisasi Perda Provinsi Riau dan Sosialisasi teknik budidaya pertanian padi di Kabupaten Rohil itu, terlebih dahulu pria yang akrab dipanggil Aseng itu melakukan tanya jawab kepada para petani sekaligus menyerap aspirasi masyarakat petani.
Dari hasil tanya jawabnya, Aseng melihat dari 300 hektare lahan sawah petani yang ada disitu menurutnya perlu diberikan perhatian penuh agar dapat meningkatkan perekonomian petani baik itu dengan memberikan perhatian dibidang irigasi maupun teknik budidaya padi.
Dalam hal ini, politisi Gerindra itu secara swadaya akan mencoba membuat Demplot bibit padi dengan sistem jajar legowo jalur 2/1. Dikatakan pria yang akrab disapa Aseng ini, bahwa dirinya meminta 1,5 hektar lahan dari petani untuk percontohan petani, dengan sistem jajar legowo 2/1.
Sementara, selama ini petani masih menerapkan jajar legowo 6/4 atau jajar legowo 4/2. Diterangkan Aseng, pihaknya ingin melihat perubahan pada sistem tanam padi dan perubahan hasil panen petani. Yang selama ini petani ada yang mencapai 8 ton perhektar dan rata-rata 5,5 ton perhektar. Maka sebisa mungkin lebih ditingkatkan bisa mencapai 10 ton perhektar.
Sehingga rata-rata tiap hektar bisa mencapai 7 ton atau 8 ton perhektar. Tak hanya itu, ia juga berharap petani seterusnya bisa mencontohkan pola tanam tersebut. Dan petani bisa memanfaatkan bibit padi unggul yang ditanam.
“Kita ingin ke depan petani berfikir lebih maju. Atau bagaimana bisa meningkatkan hasil panennya dari hasil sebelumnya. Kalau sistem ini lebih menguntungkan dan bagus, kenapa nggak diterapkan,” ungkapnya.
Aseng berharap, petani bisa lebih sejahtera dengan hasil panen yang melimpah. Didukung pula dengan teknologi pertanian yang canggih. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks