Inforohil.com, Bagansiapiapi – Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp mengharapkan agar masyarakat Rohil aman dan tentram saat melakukan ibadahnya selama bulan suci Ramadhan tahun ini.
Untuk itu diharapkannya supaya PLN tidak ada melakukan pemadaman listrik. Sebab, adanya pemadaman listrik terutama malam hari, sangat mengganggu orang yang sedang sholat tarawih.
“PLN sudah lapor sama saya, malam ini empat buah mesin akan sampai ke Bagansiapiapi,” ungkap Suyatno saat meresmikan kerjasama sistim pembayaran PBB-P2 Online Bank Riau Kepri dengan Pemkab Rohil, Kamis (2/6/16) dikantor Disependa.
Menurut laporan yang diterima bupati, empat mesin itu berukuran 1 Mega Watt. Diharapkan cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik yang ada. Diminta kepada pihak terkait seperti camat dan penghulu untuk dapat membantu kerja PLN itu.
“Ini untuk kepentingan umat, biarkan PLN bekerja untuk kepentingan masyarakat. Target kita bulan puasa tidak ada hidup mati lagi,” tegasnya.
Pada kesempatan itu juga, bupati mengajak seluruh masyarakat Rohil agar bergembira menyambut bulan Ramadhan ini. Menurutnya, bulan ini merupakan bulan yang dinanti karena bulan yang penuh rahmat dan penuh berkah.
“Mari kita tingkatkan iman untuk mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa. Kita doakan, semoga negri ini aman damai dan masyarakat sejahtera serta tidak terjadi apapun,” tandasnya. ( syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks