Bupati Rohil tinjau gedung baru |
Inforohil.com, Bangko– Instruksi Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno untuk menempati gedung putih kantor baru Bupati Rohil yang terletak di komplek perkantoran Batu Enam ahirnya gagal ditempati secepatnya.
Padahal ahir Juli lalu, saat acara halal bi halal di gedung itu, Suyatno telah menginstruksi kepada dinas terkait seperti Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Sekda meminta agar bulan Agustus 2015 ini segera mungkin ditempati untuk menghindar gosip yang miring dimata masyarakat.
Namun kenyataannya, memasuki awal September ini belum ada kepastian kapan gedung berlantai tujuh itu bisa difungsikan. Hanya ada beberapa securiti yang berjaga-jaga di gedung itu.
Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rohil, Surya Arfan lagi-lagi mengatakan secepat mungkin gedung baru itu akan ditempati. Diusahakan, bulan September ini Pemerintahan Kabupaten Rohil harus sudah berkantor disana.
“Secepatnya lah, kan gak segampang itu kalau mau pindah,” ujarnya kepada Inforohil.com, Selasa (1/9/2015) dikantor bupati lama.
Dijelaskan Surya, sesuai prosedur saat ini sudah tidak ada permasalahan lagi untuk menempati gedung itu. Persiapanpun telah disiapkan, baik itu mengenai alat kantor, air maupun masalah listrik.
“Tanggalnya gak bisa pasti kapan ditempati. InsyaAllah bulan ini,” singkatnya. (syawal)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks